TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 15:6

Konteks
15:6 Engkau sendiri telah menolak r  Aku, demikianlah firman TUHAN, telah pergi meninggalkan Aku. Maka Aku mengacungkan tangan-Ku s  dan membinasakan engkau; Aku sudah jemu untuk merasa sesal. t 

Kejadian 6:3

Konteks
6:3 Berfirmanlah TUHAN: "Roh-Ku v  tidak akan selama-lamanya w  tinggal di dalam manusia, karena manusia itu adalah daging, x  tetapi umurnya akan seratus dua puluh tahun saja."

Kejadian 6:5-7

Konteks
6:5 Ketika dilihat TUHAN, bahwa kejahatan b  manusia besar 1  di bumi dan bahwa segala kecenderungan hatinya selalu membuahkan kejahatan semata-mata, c  6:6 maka menyesallah d  TUHAN 2 , bahwa Ia telah menjadikan manusia di bumi, dan hal itu memilukan hati-Nya. 6:7 Berfirmanlah TUHAN: "Aku akan menghapuskan manusia yang telah Kuciptakan itu dari muka bumi, e  baik manusia maupun hewan dan binatang-binatang melata dan burung-burung di udara, sebab Aku menyesal, bahwa Aku telah menjadikan mereka. f "

Mazmur 95:10-11

Konteks
95:10 Empat puluh tahun s  Aku jemu kepada angkatan itu, maka kata-Ku: "Mereka suatu bangsa yang sesat hati t , dan mereka itu tidak mengenal jalan-Ku. u " 95:11 Sebab itu Aku bersumpah v  dalam murka-Ku: "Mereka takkan masuk ke tempat perhentian-Ku. w "

Yesaya 1:24

Konteks
1:24 Sebab itu demikianlah firman Tuhan, TUHAN semesta alam, Yang Mahakuat k  pelindung Israel; "Ha, Aku akan melampiaskan dendam-Ku kepada para lawan-Ku, dan melakukan pembalasan l  kepada para musuh-Ku. m 

Yesaya 7:13

Konteks
7:13 Lalu berkatalah nabi Yesaya: "Baiklah dengarkan, hai keluarga Daud! d  Belum cukupkah e  kamu melelahkan f  orang, sehingga kamu melelahkan Allahku g  juga?

Yesaya 43:24

Konteks
43:24 Engkau tidak membeli tebu wangi y  bagi-Ku dengan uang atau mengenyangkan Aku dengan lemak z  korban sembelihanmu. Tetapi engkau memberati Aku dengan dosamu, engkau menyusahi a  Aku dengan kesalahanmu. b 

Yehezkiel 5:13

Konteks
5:13 Aku akan melampiaskan murka-Ku b  kepada mereka, sehingga hati-Ku yang panas tenang kembali dan Aku merasa puas; c  dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN yang mengatakannya di dalam cemburu-Ku, d  tatkala Aku melampiaskan amarah-Ku kepada mereka.

Amos 2:13

Konteks
2:13 Sesungguhnya, Aku akan mengguncangkan tempat kamu 3  berpijak seperti goncangan kereta yang sarat dengan berkas gandum. b 

Maleakhi 2:17

Konteks
TUHAN datang untuk menghukum
2:17 Kamu menyusahi w  TUHAN dengan perkataanmu. Tetapi kamu berkata: x  "Dengan cara bagaimanakah kami menyusahi Dia?" Dengan cara kamu menyangka: "Setiap orang yang berbuat jahat adalah baik di mata TUHAN; kepada orang-orang yang demikianlah Ia berkenan y --atau jika tidak, di manakah Allah yang menghukum? z "

Roma 2:4-5

Konteks
2:4 Maukah engkau menganggap sepi kekayaan n  kemurahan-Nya, o  kesabaran-Nya p  dan kelapangan hati-Nya? q  Tidakkah engkau tahu, bahwa maksud kemurahan Allah ialah menuntun engkau kepada pertobatan? r  2:5 Tetapi oleh kekerasan hatimu yang tidak mau bertobat, engkau menimbun murka atas dirimu sendiri pada hari waktu mana murka s  dan hukuman t  Allah yang adil akan dinyatakan.

Roma 9:22

Konteks
9:22 Jadi, kalau untuk menunjukkan murka-Nya dan menyatakan kuasa-Nya, Allah menaruh kesabaran c  yang besar terhadap benda-benda kemurkaan-Nya, yang telah disiapkan untuk kebinasaan d --

Roma 9:2

Konteks
9:2 bahwa aku sangat berdukacita dan selalu bersedih hati 5 .

Pengkhotbah 3:7-9

Konteks
3:7 ada waktu untuk merobek, ada waktu untuk menjahit; ada waktu untuk berdiam diri, j  ada waktu untuk berbicara; 3:8 ada waktu untuk mengasihi, ada waktu untuk membenci; ada waktu untuk perang, ada waktu untuk damai. 3:9 Apakah untung pekerja dari yang dikerjakannya dengan berjerih payah? k 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:5]  1 Full Life : KEJAHATAN MANUSIA BESAR

Nas : Kej 6:5

(versi Inggris NIV -- betapa besar kejahatan manusia). Di zaman Nuh sifat dosa manusia dengan terang-terangan ditunjukkan dalam dua hal utama: nafsu seksual (ayat Kej 6:2) dan kekerasan (ayat Kej 6:11). Kebejatan manusia tidak berubah; nafsu dan kekerasan masih merupakan sarana ungkapan kejahatan yang tak terkendali. Dewasa ini perilaku amoral, kefasikan, pornografi, dan kekerasan menguasai masyarakat kita (lih. Mat 24:37-39;

lihat cat. --> Rom 1:32).

[atau ref. Rom 1:32]

[6:6]  2 Full Life : MAKA MENYESALLAH TUHAN.

Nas : Kej 6:6

Allah dinyatakan dalam pasal-pasal awal Alkitab ini sebagai Allah yang menangani orang secara pribadi dan sanggup menyatakan perasaan, kekecewaan, dan reaksi terhadap dosa yang disengaja dan pemberontakan manusia.

  1. 1) Istilah "menyesal" menunjukkan bahwa akibat dosa umat manusia yang menyedihkan itu, sikap Allah terhadap manusia berubah; sikap kemurahan dan sabar berubah menjadi hukuman.
  2. 2) Sekalipun keberadaan, sifat, dan maksud-maksud utama Allah tidak berubah (1Sam 15:29; Yak 1:17), Ia tetap terbuka dan tanggap dalam urusan-Nya dengan manusia. Allah dapat mengubah perasaan, sikap, tindakan, dan pikiran-Nya sesuai dengan tanggapan yang berubah terhadap kehendak-Nya (bd. Kel 32:14; 2Sam 24:16; Yer 18:7,8; 26:3,13,19; Yeh 18:1-32; Yun 3:10).
  3. 3) Penyataan ini mengenai Allah sebagai Allah yang dapat merasakan penyesalan dan kesedihan menunjukkan bahwa Allah berada dalam hubungan yang pribadi dan intim dengan ciptaan-Nya. Dia memiliki kasih yang mendalam bagi umat manusia dan perhatian ilahi terhadap persoalan mereka (Mazm 139:7-18).

[2:13]  3 Full Life : MENGGUNCANGKAN TEMPAT KAMU

Nas : Am 2:13-16

(versi Inggris NIV -- Aku akan meremukkan kamu). Karena dosa Israel, murka Allah akan menimpa bangsa yang fasik itu. Mereka yang menganggap dirinya kuat, mandiri, dan berani akan runtuh dengan ketakutan dan diremukkan. Demikian pula, ketika hukuman Allah jatuh ke atas bumi pada akhir zaman, semua orang fasik yang menyangka dirinya kuat dan keras akan gemetar ketakutan apabila menyaksikan kebinasaan mereka tiba.

[9:22]  4 Full Life : BENDA-BENDA KEMURKAAN-NYA ... BENDA-BENDA BELAS KASIHAN-NYA.

Nas : Rom 9:22-23

Frasa "benda-benda kemurkaan-Nya" menunjuk kepada mereka yang dipersiapkan untuk kebinasaan kekal. Orang menjadi tujuan kemurkaan karena tindakan berdosa dan pemberontakan, sebagaimana dikatakan Paulus sebelumnya, "Tetapi oleh kekerasan hatimu yang tidak mau bertobat, engkau menimbun murka" (Rom 2:5). Akan tetapi, benda-benda kemurkaan ini masih dapat bertobat, berbalik kepada Allah, dan menerima belas kasihan-Nya. Frasa "benda-benda belas kasihan-Nya" menunjuk kepada mereka, Yahudi atau bukan, yang percaya dan mengikuti Yesus (ayat Rom 9:24-33).

[9:2]  5 Full Life : AKU SANGAT BERDUKACITA ... BERSEDIH HATI.

Nas : Rom 9:2

Keprihatinan dan kesedihan Paulus yang tak berkeputusan terhadap mereka yang tanpa Kristus (Rom 10:1; 11:14; 1Kor 9:22) seharusnya menjadi sikap setiap orang Kristen. Sikap dukacita dan kerelaan yang sama untuk menderita bagi keselamatan orang lain dimiliki oleh Musa (Kel 32:32) dan Yesus (Mat 23:37; Rom 3:24-25).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA